upah.co.id – Kepala tim Franz Tost pada Rabu menegaskan tim Formula 1 AlphaTauri tidak akan dijual dan masih akan mendapat sokongan dari perusahaan minuman berenergi asal Austria Red Bull.

Sebelumnya, laporan sejumlah media Jerman menyebut bahwa Red Bull kemungkinan akan memindah maskas AlphaTauri dari Italia ke Inggris, atau sekaligus menjual tim tersebut di saat Michael Andretti asal Amerika Serikat disebut-sebut sebagai pembeli potensial.

“Saya beberapa kali mengadakan pertemuan yang sangat baik dengan Oliver Mintzlaff, yang mengonfirmasi bahwa para pemegang saham tidak akan menjual Scuderia AlphaTauri, dan Red Bull akan terus mendukung tim ini di masa depan,” demikian pernyataan resmi Tost jelang Grand Prix Bahrain, Rabu.

Pendiri Red Bull Dietrich Mateschitz mendukung kedua tim tersebut tapi ia meninggal pada Oktober tahun lalu dan Oliver Mintzlaff mengambil alih proyek-proyek olahraga perusahaan tersebut.

“Semua rumor ini tidak berdasar, dan tim ini harus tetap fokus kepada start musim ini untuk tampil lebih baik dari tahun lalu,” kata Tost menambahkan.

AlphaTauri diperkuat duet pebalap Yuki Tsunoda dan rookie Nyck de Vries pada tahun ini yang diharapkan mampu mengangkat performa tim dari peringkat sembilan klasemen musim lalu.

Setelah merampungkan tiga hari sesi tes pramusim di Bahrain pada pekan lalu, musim kompetisi F1 akan kembali bergulir pada akhir pekan ini di negara Teluk tersebut.