upah.co.id – Kondisi David Latumahina, korban peganiayaan yang dilakukan anak pejabat pajak Mario Dandy Satriyo sudah berangsur membaik, meski belum sadar. Setelah dirawat sejak 20 Februari 2023 lalu, sudah banyak tokoh publik yang menjenguknya.

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani telah menyambangi David di rumah sakit. Mereka memberi semangat pada korban dan juga keluarganya agar tabah dalam menghadapi cobaan.

Selain itu, Gus Yaqut dan Sri Mulyani mendukung Jonathan Latumahina yang tetap menginginkan Mario Dandy Satriyo diproses hukum. Keduanya akan memantau hal itu terjadi dan pelaku mendapat ganjaran.

Pada Minggu, 26 Februari 2023, Yenny Wahid juga menjenguk David di Rumah Sakit Mayapada. Dalam kesempatan itu, Sinta Nuriyah Wahid juga ikut serta menjenguk anak salah satu anggota GP Ansor tersebut.

Yenny mengungkapkan bahwa ayah David , Jonathan Latumahina, menyebut ada mukjizat yang menyertai kesembuhan David . Pasalnya, badan David sudah bisa bergerak refleks meski belum sadar sepenuhnya.

Pak Jo mengatakan ada mukjizat karena badan David mulai bergerak secara reflex walaupun ia belum sadar,” kata Yenny dalam kolom caption di Instagram.

Yenny menyebut bahwa ayah korban merasa mukjizat tersebut hadir dari banyak doa masyarakat. Sehingga putri Gus Dur ini berharap agar masyarakat ikut mendoakan David , terlepas dari agama mereka.

Saya mengajak kita semua, apapun agama kita, untuk mendoakan David , agar ia segera sadar kembali,” kata Yenny.

Sementara itu, kondisi terkini David diungkap oleh Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya. Dia mengungkapkan bahwa ventilator David sudah dilepas, seiring kondisinya yang membaik.

Gus Yahya juga mengapresiasi tim dokter di Rumah Sakit Mayapada yang telah mengurus perkembangan kesehatan David selama masih koma. Dia pun menyebut tingkat kesadaran David dalam waktu dekat juga akan membaik.

Kasus David ini menjadi pelajaran bagi masyarakat agar taka da kasus lain yang serupa. Gus Yahya merasa prihatin dengan pergaulan anak muda saat ini yang cenderung brutal.

“Ini berarti kita punya masalah (konstruktif) dengan cara bergaul dan cara bertindak dari anak-anak kita. Saya kira keluarga-keluarga perlu memerhatikan anak, khususnya di usia remaja ini perlu mendapatkan bimbingan lebih,” katanya.

Setelah menangkap tersangka lain yakni Shane Lukas, dan memeriksa sejumlah saksi, pihak kepolisian akhirnya mengungkap kronologi penganiayaan tersebut. Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol. Ade Ary Syam Indradi menyebut penganiayaan ini berawal dari perilaku tidak baik korban pada kekasih Mario Dandy Satriyo, AG, yang juga mantan David .

AG sempat bercerita pada saksi berinisial APA terkait tindakan tidak baik David . APA kemudian meneruskannya pada Mario hingga membuat anak pejabat pajak itu emosi.

Kemarahan Mario semakin meningkat setelah diprovokasi oleh tersangka Shane Lukas. Teman Mario itu menganjurkannya untuk ‘memberi pelajaran’ David

“Setelah AG mengonfirmasi, akhirnya tanggal 20 Februari 2023 tersangka MDS menghubungi tersangka S untuk menemui korban,” kata Ade Ary.

Mario, Shane, dan AG akhirnya bertemu dengan David pada Senin, 20 Februari 2023 sekira pukul 20.30 WIB. Awalnya David enggan bertemu setelah dihubungi berkali-kali, namun AG beralasan ingin mengambil kartu pelajarnya, hingga korban menyanggupi.

Pelaku membawa korban di daerah Pesanggrahan, di dekat rumah teman David , dan memukuli korban hingga tak berdaya. Shane bahkan merekam aksi penganiayaan tersebut atas perintah Mario.

Ayah teman korban kemudian datang dan menolong David . Sedangkan pihak keamanan kompleks langsung mengamankan pelaku dan melapor ke Polsek Pesanggrahan.***